Gerhard "Gerd" Muller merupakan salah satu Legenda Sepakbola asal jerman yang namanya berada di bawah-bayang kolegannya Franz Beckenbeaur. Pria yang lahir di Nordlingen pada 3 November 1945 ini berposisi sebagai seorang penggedor jala lawan ( Striker ). Pada masanya Gerd Muller merupakan seorang striker yang haus gol dan sangat di segani oleh para lawannya, catatan gol-golnya membuktikan pernyataan tersebut : 68 gol dari 62 pertandingan ia buat bagi timnas Jerman, 365 gol dari 427 pertandingan ia cetak di Liga Jerman ( Bundesliga ), dan 66 gol dari 74 pertandingan di cetaknya di kompetisi antar klub eropa. Gerd Muller sempat mencatatkan rekor sebagai pencetak gol terbanyak pada ajang Piala Dunia ( World Cup ), setelah total 14 gol di cetaknya pada Piala Dunia 1970 di Mexico ( 10 gol ) dan di Piala Dunia 1974 di Jerman ( 4 gol ), namun rekor tersebut berhasil di lampaui 32 tahun kemudian oleh Ronaldo Luís Nazário de Lima ( 15 gol ), dari Brazil pada ajang Piala Dunia 2006.